TUNJUK AJAR MELAYU
(Untuk Pemula)
Bagian - I : IDENTITAS MELAYU
3. KEUTAMAAN MENUNTUT ILMU
Pengantar
Tunjuk ajar melayu juga mengutamakan anjuran dan arahan agar anggota masyarakat belajar tekun dan menimba ilmu pengetahuan dan tekhnologi, baik untuk kesejahteraan hidup didunia maupun yang berkaitan dengan kehidupan akhirat. Oleh karnanya, tunjuk ajar mengamanahkan agar Ilmu dituntut itu hendaklah ilmu yang berfaedah dan sesuai menurut ajaran Islam, nilai adat, dan nilai luhur yang sudah ada dalam masyarakat. Ilmu inilah yang dianggap dapat menyelamatkan hidup didunia dan dapat menyejahterakan kehidupan diakhirat.
Orang Melayu menyadari sepenuhnya tentang keutamaan ilmu pengetahuan bagi kehidupan manusia. Itulah sebabnya mengapa banyak ungkapan yang mencerminkan keutamaan ilmu dan keburukan orang yang tidak berilmu. Dalam ungkapan adat dikatakan, "Sebaik-baiknya manusia banyak ilmunya, seburuk-buruk manusia yang buta keta". atau "Mulia insan karena pengetahuan, hina orang ilmunya kurang".
***
Ungkapan Untaian
Apa tanda Melayu jati
Belajarnya tekun sampai mati
Belajar dengan sepenuh hati
Berguru tidak membilang hari
Ilmu bermanfaat ia minati
Orang berilmu ia dekati
Dimana guru, disitu berhenti
Mau berguru duduk berdiri
Apa tanda melayu bertuah
Menuntut ilmu tiada lengah
Menuntut ilmu tekun dan tabah
Belajar sampai kedalam tanah
Menuntut ilmu tahan bersusah
Menuntut ilmu sehabis daya
Ilmu dicari membawa faedah
Apa tanda Melayu berakal
Ilmu dituntut menjadi bekal
Ilmu dituntut menjadi amal
Apa tanda Melayu beradat
Belajar sampai keliang lahat
Menuntut ilmu ianya taat
Menuntut ilmu hatinya bulat
Mencari ilmu jauh dan dekat
Terhadap ilmu hatinya lekat
Apa tanda Melayu beriman
Menuntut ilmu dijalan tuhan
Mencari ilmu jadi amalan
Mencari ilmu untuk pedoman
Mencari ilmu untuk pegangan
Menuntut ilmu tiada segan
Menuntut ilmu jadi pakaian
Apa tanda melayu berbudi
Manfaat ilmu ia mengerti
Apa tanda Melayu terbilang
Menuntut ilmu tahan menggagang
Menuntut ilmu tiada berkelang
0 komentar:
Posting Komentar